Perbedaan new moon antara di buku dan di film
“ahhh, lebih dahsyat bukunya dari pada filmnya. Kurang banget,”—anonymous---
ya, bukunya emang lebih keren daripada filmnya. Bukannya selalu begitu ya, kalo ada suatu novel yang di angkat ke layar lebar? Beda lah sama di novel, kurang menyentuh lah kaya di novel, de el el. Bahkan harry potter pun, setelah di filmkan terlalu banyak adegan yang di buang dari novel. Contohnya,di harpot and the chamber of secret dan harpot and the half blood prince. Deuuu… mereka ngga tanggung-tanggung meng-cut banyak adegan yang di buku yang bikin banyak fans kesel (termasuk gue).
Tapi menurut gue, new moon cukup mengikuti apa yang di buku kok, dan tidak menkhianati apa yang ada di novel. Penulis scenario twilight saga: Melissa Rosenberg, udah tau bagian mana aja yang harus ada full seperti di novel dan mana lagi yang di adaptasi secara lebih fleksibel. Secara dia adalah screenplay handal yang juga membuat scenario serial vampire: true blood. Dan ini dia, perbedaan yang menurut gue terlihat banget di film new moon berikut alasannya.
*Volvo Edward berwarna hitam.
Kenapa chris weitz mengganti Volvo silver dengan Volvo black? Untuk itu gue juga ga tau jawabannya hehe. Tapi yang jelas Volvo black emang lebih keren, di sisi lain, dari awal buku twilight saga Edward udah dikenal sebagai Volvo silver owner.
*Bella Edward nonton film romeo and juliette di kelas.
Padahal di buku seharusnya Edward dan Bella nonton romeo and juliette di rumah bella dan ga ada acara nangis-nangis eric, mike, dkk. Hahaha tapi scene itu lucu banget!
*Bella kurang depresi kayak di buku.
Emang sih, tapi yang gue denger, chris weitz menggambarkan depresi bella yang dalam dengan penampilan bella yang berantakan, dengan jeritannya dalam tidur, dan pandangan bella yang hampa saat mengenang Edward. karena katanya, ngga semua orang suka sama bab bella saat depresi ada juga yang sampe nangis. Jadi chris weitz mengubah depresi bella dalam bentuk yang seperti itu sebagai bentuk patah hati-nya di tinggal Edward. mmm… cukup cerdas juga sih.
*bella kirim Email sama Alice.
Di buku di gambarin dari sudut pandang bella. Tapi bayangkan, kalo di sepanjang film bella ngomong sendiri. Filmnya bakal membosankan menurut gue.
*Jacob ngasih bella hadiah pas ulang tahun.
Untuk adegan yang ini memang bener-bener ga ada di novel. –No comment—
*bella naik motor sama orang ga jelas.
Kalo di buku seinget gue bukan geng motor. Bener ga? Correct me if I’m wrong. Tapi bella pingin masuk ke bar. Trus gara-gara ada suara Edward dia ga jadi masuk ke bar itu.
*film yang di tonton bella-edward-mike judulnya face punch.
Padahal di buku judulnya crosshairs, katanya sih ada judul film lain yang judulnya crosshairs jadi judulnya di ganti face punch.
*Delusi Edward.
di buku Cuma berupa suara Edward tapi di film ada suara dan bayangan Edward. well, cukup menambah porsi robet pattinson di new moon.
*Bella memukul paul.
Di buku ga ada adegan kaya gitu, tapi cukup membuat gue ketawa sih hehehe.
*
Di buku Cuma di certain harry meninggal karena serangan jantung. Tapi yang pas adegan di situ memang bener-bener keren sih. Apalagi yang pas para werewolf ngejar
*ga ada scene
Padahal di buku Charlie cerita sama
*adegan bella kejar-kejaran di film pas
Pas gue pertama liat; lho kok gini? Kejar-kejaran gitu hahaha kaya film indiahe deh. Hahaha.
*keluarga cullen menjemput Edward-Alice-Bella di bandara dan Rosalie minta maaf sama bella.
Walaupun adegan itu ga penting-penting banget tapi gue berharap bakalan ada. Pingin liat mukanya Edward marah sama Rosalie dan Rosalie minta maaf sama bella.
*Edward-bella ketemu Jacob di hutan.
Di buku mereka ketemu di pepohonan di deket rumah bella. Dan ga ada adegan Jacob berubah jadi serigala. Tapi adegan yang di film cukup seru.
*Edward, propose Bella.
Di buku, Edward melamar bella di kamarnya. Tapi itu di lakukan di hutan dan menjadi ending film new moon.
Kurang lebih antara new moon di film dan di buku sama aja sih. Tetapi ada yang di tambah, di kurangin(di kurangin lho, bukan di ilangin), dan di bedain. Memanggg, filmnya tidak se-dahsyat di bukunya, tapi ga mengurangi keinginan gue untuk menonton sih hahaha soalnya visualnya lebih nyata di banding di buku. Yaiyalahhh hehehe
04-12-2009 ---fany cullen http://ebeinlove.blogspot.com---
Tidak ada komentar:
Posting Komentar